Melalui Mastaf, PK IMM FP UM Palembang Berkomitmen Membentuk Kader yang Berakhlakul karimah

IMM fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Palembang berkomitmen untuk membentuk kader yang berakhlakul karimah

Palembang, fp.um-palembang.ac.id (24/04/2022) Masa Taaruf (Mastaf) merupakan sebuah agenda yang samgat dinati-nantikan oleh mahasiswa terutama yang akan ikut bergabung kedalam bagian dari IMM, dimana dalam kegiatan ini nantinya akan di kenalkan bagaimana dan apa itu IMM sebenarnya.

Belum hilangnya pandemi Covid-19 memkasa seluruh kegiatan kampus, baik kuliah maupun kemahasiswaan untuk dilaksanakan secara daring. Tak terkecuali adalah Mastaf.

Namun meskipun daring, nilai dan tujuan utama dalam Mastaf tetap terpenuhi.

Pamateri pada kali ini adalah M. Agung Rizki, S.Ag. yang merupakan sekretaris Umum DPD IMM Sumatera Selatan.

Materi dalam mastaf ini dengan harapannya adalah mampu menjawab rasa ingin tahu dari peserta. hal ini senada dengan Ketua Umum IMM Fakultas Pertanian dalam sambutannya.

“Terimakasih kepada semuanya yang sudah menyempatkan hadir dalam acara ini, semoga acara ini nantinya lancar tanpa hambatan apapun. Dan harapan Saya kepada peserta semoga apa yang nanti disampaikan oleh pemateri mampu menambah ilmu dan manfaat bagi kita semua”. Ungkap Panji dalam sambutannya.

Dari Pimpinan Cabang IMM Univversitas Muhammadiyah Palembang sambutan disapiakan langsung oleh Ketua Umum yaitu Akbar Hidayat, S.Pd. Dalam sambutannya beliau menyampaikan Ukhuwah.

“Melihat temanya ini sangat menarik, bahwa sesama mukmin itu bersaudara. Melalui acara ini kita akan saling mengenal dan mencintai. Kita harus mengenal IMM baru bisa mencintai IMM. 5 Rukun Ukhuwah dalam Islam diantaranya adalah Ta’aruf, Tafahum Taawun, Takaful, dan Itsar”.

Sedangkan dari Wakil Dekan IV, Bapak Idmar Wijaya, S.Ag., M.Hum. menyampaikan bahwa kader IMM adalah kader yang sangat luar biasa.

“IMM adalah kader yang intelektual, maka tunjukkanlah dan saya harap IMM akan menjadi elopor. Bersikap intelektual dan kepercayaan diri yang tinggi”. Kata beliau dalam sambutannya.


Redaktur : SN. Isnaini, S.T.
Editor : SN. Isnaini, S.T.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *