Internalisasi Nilai Kemuhammadiyahan Pada Mahasiswa, Fakultas Pertanian UMPalembang Gelar Baitul Arqam

Drs. Ruskam Suaidi, M.H.I., saat membuka Baitul Arqam Mahasiswa Fakultas Pertanian (FP) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang), Jumat (5/4/2019)

Wakil Rektor IV Universitas Muhammadiyah (UMPalembang) Drs. Ruskam Suaidi, M.H.I., mengatakan seluruh mahasiswa Fakultas Pertanian diwajibkan mengikuti kegiatan Baitul Arqam Muhammadiyah. Sehingga memiliki sikap, wawasan, dan cara berpikir Muhammadiyah dan dalam bagian perwujudan visi UMPalembang yang unggul dan islami.

 

Hal itu disampaikan Drs. Ruskam Suaidi, M.H.I., saat membuka Baitul Arqam Mahasiswa Fakultas Pertanian (FP) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang), Jumat (5/4/2019). Pelaksanaan Baitul Arqam Mahasiswa ini diikuti 172 mahasiswa, yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Raudatul Ulum Kabupaten Ogan Ilir, Jumat – Minggu (5-7/4).

 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dekan Fakultas Pertanian Dr. Ir. Gusmiatun, M.P., Sekretaris Badan Pembina Harian Ir. Dasir, M.Si., Wakil Dekan FP, Ketua Majelis Pendidikan Kader Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumsel Syahri Ramadhan, S.H., M.H

Wakil Rektor IV UMPalembang bersama pimpinan Fakultas Pertanian

Sementara itu, Dr. Ir. Gusmiatun, M.P., mengatakan, Baitul Arqam Mahasiswa Fakultas Pertanian (FP) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang), hal ini dilaksanakan untuk menginternalisasi nilai kemuhammadiyahan kepada mahasiswa agar dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Lebih lanjut, Dr. Ir. Gusmiatun, M.P., menambahkan bahwa baitul arqam ini bertujuan agar mahasiswa Fakultas Pertanian UMPalembang mempunyai kompetensi keagamaan yang bisa menjadi nilai lebih bagi mahasiswa dengan menitikberatkan pada sisi aqidah dan ibadah.

“Diharapkan mahasiswa dapat mengetahui metode dan teknis ibadah yang benar setelah mengikuti baitul arqam mahasiswa ini” ungkapnya.

sumber : https://www.klikampera.com/internalisasi-nilai-kemuhammadiyahan-pada-mahasiswa-fakultas-pertanian-umpalembang-gelar-baitul-arqam/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *