Berita Duka Cita

Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un.
Keluarga Besar Fakultas Pertanian UM Palembang berduka atas berpulangnya Ir. Rosmiah, M.Si. binti Abdullah Rahmat, Salah Satu Dosen Program Studi Agroteknologi yang juga menjabat sebagai Dekan Fakultas Pertanian UM Palembang periode 2019-2023. Almarhumah wafat pada pukul 00.40 WIB di RS. Siloam.
Beliau dikenal sebagai sosok pendidik yang berdedikasi tinggi dan pemimpin yang inspiratif. Semasa hidupnya, beliau memberikan kontribusi besar dalam pengembangan Fakultas Pertanian serta membimbing mahasiswa dengan penuh keikhlasan.
Allahummaghfirlaha warhamha wa’afiha wa’fu ‘anha. Semoga Allah SWT mengampuni segala dosa-dosanya, melapangkan kuburnya, serta menempatkannya di surga terbaik-Nya. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi kehilangan ini.
Selamat Jalan Ibu Rosmiah.
Dedikasi dan jasamu akan selalu dikenang dalam dunia pendidikan.
Redaktur: Syerins
Editor : Syerins